Facebook

header ads

Internet Basic : Browsing

Penguna Internet semakin bertambah di Indonesia. Masing-masing orang memanfaatkan internet sesuai dengan keinginannya atau selera masing-masing juga disesuaikan dengan pengetahuannya akan fasilitas internet yang ada. Bagi pengguna baru, terkadang masih bingung untuk memanfaatkan internet secara optimal.

Artikel Seri Internet basic ini kami tulis dan ditujukan bagi rekan-rekan yang masih awam dalam memanfaatkan fasilitas-fasilitas internet yang ada sehingga dapat memanfaatkannya lebih optimal.

Browsing


Mungkin kalau kita ditanya kalau kita ke warnet ngapain saja, biasanya kita jawab ya lihat-lihat web saja, dari web satu ke web yang lainnya, ya seperti itulah secara awam artinya Browsing. Kalau diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia Browsing (Browse) adalah telusuri, jadi kegiatan menelusuri web, yang halaman web itu sendiri bisa terdiri dari tulisan/text, gambar, link/tautan ke halaman yang lain. Untuk saat ini bisa juga berisi video streaming.

Browser


Dari kegiatan "Browsing" ini kita menggunakan software/program yang kita sebut "Browser", untuk saat ini browser yang dikenal adalah IE (Internet Explorer), Firefox (Mozilla Firefox), Opera, Chrome (Google Chrome), Netscape Navigator dan sebagainya. Dari browser inipun kita ketahui adanya persaingan untuk menjadi yang "terbanyak" pemakainya.



IE masih menjadi browser yang terbanyak pemakainya setelah memenangkan persaingan dengan Netscape Navigator yang saat ini sudah tidak populer. Setahu saya IE dominasinya terus di gerogoti oleh Firefox yang menurut saya lebih aman. Saya sendiri masih enjoy memakai browser Firefox berbahasa Indonesia.
Sayangnya kompabilitas antara browser yang satu dengan yang lain masih belum sempurna, sehingga pengembang web harus mensinkronkan script webnya agar bisa tampil baik di beberapa "browser" utama yang populer. Untuk Fasilitas Browser anda bisa coba satu persatu dan sesuaikan dengan selera anda.

Searching


Yaitu kegiatan untuk mencari halaman website yang sesuai dengan "kata kunci" atau "keyword" yang kita inginkan. Misalnya kita mencari artikel/halaman website yang membahas mengenai "cara download youtube", kita membutuhkan website/situs pencari.
Situs pencari utama yang kita kenal yaitu Google dan Yahoo, yang bisa kita integrasikan dengan web browser kita.
Setelah kita temukan halaman yang kita cari, kita bisa menyimpan halaman web tersebut melalui fasilitas "Bookmark" atau "Favorite" di IE



Surfing


Tahapan ini barangkali yang paling akhir dengan jam terbang yang semakin tinggi, dimana internet sudah menjadi bagian kehidupan sehari-hari, sehingga aktifitas ber-internet semakin kompleks dan semakin luas, menggunakan segala fasilitas internet yang ada maupun teknologi internet yang semakin mutakhir. Sehingga aktifitas berinternet seperti layaknya melancong/berpegian dari web satu ke web yang lain dengan enjoynya. Internet bisa di manfaatkan secara maksimal dan optimal.

Author : Danang

Posting Komentar

0 Komentar